Penjabat Walikota Hadiri Penyaluran 350 Paket Sembako & Santunan Anak Yatim
Yayasan Perguruan Islam (YPI) BM Muda Nurul Ilmi Padangsidimpuan salurkan bantuan sembako dan santuni anak yatim di bulan ramadhan 1445 H.
Kepala sekolah SD IT kumpulan Parkumpulan Siregar dalam laporannya menjelaskan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan SD IT Nurul Ilmi Padangsidimpuan sejak tahun 2018.
"Santunan anak yatim dan sembako ini berasal dari donasi yang dikumpulkan siswa -siswi SD IT Nurul Ilmi sejak Juni 2023 sampai Februari 2024, dengan tujuan mengajarkan anak didik disini akan indahnya berbagi dengan sesama", ungkap Parkumpulan.
Disini kami juga sengaja mengundang Bapak Pj. Walikota untuk dapat ikut membagikan donasi yang dikumpulkan anak - anak, tambahnya.
Kemudian, Komite sekolah Ismail Fahmi, S.Si, M.Si mengucapkan terimakasih kepada bapak Penjabat Walikota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes yang telah meluangkan waktu ditengah kesibukannya untuk hadir di kegiatan SD IT Nurul Ilmi ini.
"Mewakili Komite Sekolah saya ucapkan terimakasih kepada bapak telah hadir", ucap Fahmi.
Selanjutnya, Syahlan Ginting, SE. MAIMM selaku Wakil Pimpinan Perguruan Islam BM. Muda Nurul 'Ilmi mengatakan dalam kegiatan YPI BM Muda Nurul Ilmi berbagi kami mengemban amanah bahwa yayasan ini tidak hanya bermanfaat untuk anak didik tetapi harus mempunyai manfaat sekitar dan ini merupakan kegiatan rutin setiap bulan suci ramadhan.
"Saya harap bantuan ini dapat bermanfaat untuk bapak ibu dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1445 H", ucapnya.
Pada kesempatan ini saya juga ingin mengucapkan terimakasih kepada bapak ibu sekalian yang telah mempercayakan anaknya untuk menimba ilmu di YPI BM Muda Nurul Ilmi Padangsidimpuan.
Penjabat Walikota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe , SKM, M.Kes dalam kesempatan ini mengucapkan terimakasih atas kontribusi YPI BM Muda Nurul Ilmi untuk masyarakat kota Padangsidimpuan.
"Saya harap bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik - baiknya", ungkapnya.
Adapun paket sembako yang dibagikan YPI BM Muda Nurul Ilmi Padangsidimpuan di ramadhan 1445 H ini sebanyak 350 paket dan santunan kepada 120 anak yatim yang berdomisili di sekitar tempat tinggal Ustad/Ustazah yang mengajar di YPI BM Muda Nurul Ilmi Padangsidimpuan.