Serahkan Berkas Perbaikan, BCAD Partai Gelora 32 Lelaki, 18 Perempuan
Medan - DPD Partai Gelora Indonesia Kota Medan menyerahkan berkas perbaikan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) ke Kantor KPU Kota Medan, Ahad (9/7/2023).
Penyerahan berkas dari Partai Gelora langsung diterima oleh Ketua Komisioner KPU Kota Medan, Agussyah Damanik didampingi M Rinaldi Khair dan Bawaslu Kota Medan.
Ketua DPD Partai Gelora, Muhammad Nasir mengucap syukur karena berkas dan kuota Bacaleg telah terpenuhi 100 persen.
"Alhamdulillah telah terpenuhi 50 orang terdiri dari laki laki 32 orang, perempuan 18 orang, di daftar ulang bacaleg DPRD Kota medan setelah melalui proses perbaikan lebih kurang 40 hari," ujarnya pada media.
M. Nasir optimis para Bacaleg Partai Gelora Indonesia merupakan anak-anak Kota Medan terbaik dan juga orang-orang yang akan berjuang membawa ide Arah Baru Indonesia dalam tataran Kota Medan.
"Pesan kami untuk para Bacaleg untuk terus bergerak, tiada henti dalam sosialisasi ke masyarakat," ujar sosok yang merupakan Bakal Caleg DPRD Sumut untuk Daerah Pemilihan Medan A itu.
Tak lupa, ia juga mengucapkan terimakasih kepada tim input data yang dikomandoi oleh Sekretaris DPD Sudarma Emdi dan Muhammad Reza serta kader lainnya.
Sementara itu, Sekretaris Sudarma Emdi berharap semua Bakal Calon Anggota D yg kita sampaikan semuanya memenuhi syarat sampai menjadi DCT.
"Terimakasih kepada semua BCAD yg sdh pro aktif berkoordinasi kepada tim kami," ujarnya.