Ini Harapan Ketua Pengadilan Tinggi Agama dan MUI atas Hadirnya DPP AdNI

Medan, poindonews.com- Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan, Abdul Hamid Pulungan SH, MH menyambut baik atas lahirnya Perkumpulan Advokat Negarawan Indonesia (AdNI) dan pelaksanaan Kongres I DPP AdNI, Senin (10/3/2025) di Hotel Madani, Jalan Sisingamangaraja Kota Medan.
“Kami menyambut baik kongres yang dilakukan hari ini. Tentu dengan harapan, teman-teman advokat yang tergabung dalam AdNI bisa bersinergi, bekerjasama yang positif dalam rangka penegakan hukum dan keadilan,” ujarnya pada media.
Ia juga berharap, AdNI dapat menghasilkan advokat-advokat yang mumpuni yang bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Provinsi Sumatera Utara bidang Hukum, Dr H. Asro yang juga hadir dalam kesempatan itu mengucapkan selamat dan sukses atas lahirnya dan terpilihnya kepengurusan DPP AdNI dalam Kongres I. Ia berharap advokat AdNI dapat menegakkan hukum dan keadilan.
“Advokat adalah penegak hukum dan setiap penegak hukum diharapkan sebagaimana mars AdNI bisa menjadi penegak keadilan, taat azas dan aturan. Mudah-mudahan kongres ini bisa menghasilkan ide dan gagasan serta advokat yang bisa bekerja secara profesional dalam rangka penegakan hukum,” ujarnya.
Dr. H Asro juga memuji DPP AdNI yang menyelenggarakan kongres dengan nuansa silaturahim di bulan Ramadan.
“Dengan adanya silaturahim bisa terjalin kerjasama dan saling memberikan nasehat serta mengikat dengan tetap koridornya sebagai orang yang beriman apalagi dirangkai dengan puasa dimana puasa merupakan upaya pembinaan menuju kualitas muttaqin. Saya kira penegak hukum harus bermuara pada sifat orang yang bertakwa,” ujarnya.
Kongres I DPP AdNI telah menetapkan Pengurus Periode 2025-2030, program kerja dan visi misi serta penetapan panitia kegiatan Pengukuhan Pengurus.
Terpilih sebagai Ketua Umum DPP AdNI, Eka Putra Zakran, Sekretaris Jenderal Chairul Anwar Lubis dan Bendahara Umum Adek Sikumbang, SH. Adapun Ketua Dewan Pembina adalah Ketua Dewan Pembina AdNI, Ridesman Nasution SH, SKM, M.Kes, MH.Kes, dan Ketua Dewan Pengawas, Roos Nelly SH, MH.